Tutorial Linux Bahasa Indonesia

[Tutorial] Download Rapidshare Premium Dengan wget

 •  2   • 224 

wget merupakan salah satu tool download andalan pengguna Linux. Kalau anda memiliki akun Rapidshare premium mungkin anda pernah ingin mencoba mendowload file dari Rapidshare dengan menggunakan akun premium anda dengan wget.

Dulu untuk mendownload file dengan akun premium cukup menggunakan opsi --http-user dan --http-password atau --user dan --password. Sekarang kita harus melakukan memiliki Cookie hasil login dan menggunakan cookie tersebut untuk mendownload file dari Rapidshare. Kita cukup melakukan login sekali dan cookie tersebut bisa kita gunakan untuk mengunduh banyak file.

Jangan lupa untuk mengaktifkan opsi Direct Downloads Option di options page Rapidshare.

Halaman login akun premium Rapidshare terletak di

https://ssl.rapidshare.com/cgi-bin/premiumzone.cgi

Untuk menyimpan cookie kita bisa menggunakan perintah berikut

wget \
    --save-cookies ~/.rapidshare \
    --post-data "login=USERNAME&password=PASSWORD" \
    -O - \
    https://ssl.rapidshare.com/cgi-bin/premiumzone.cgi \
    > /dev/null

–save-cookies, merupakan opsi menyimpan cookie hasi login, data cookie akan disimpan di ~/.rapidshare.

–post-data, merupakan data POST yang kita kirimkan yaitu data login kita, pada contoh diatas username kita adalah USERNAME dengan password PASSWORD

-O –, memerintahkan wget untuk mengarahkan output ke standard output. dan karena kita tidak membutuhkan output (html) ini maka kita arahkan ke /dev/null

Saatnya Mendownload

Untuk mendownload kita bisa menggunakan perintah berikut

wget -c --load-cookies=~/.rapidshare 

atau

wget -c --load-cookies=~/.rapidshare -i namafile.txt

kalau anda ingin memberikan list file yang harus di unduh ke wget.

opsi –load-cookies membuat kita menggunakan cookie tersebut ketika melakukan koneksi ke Rapidshare.

Follow me

Semua tentang Linux dan Open Source.