Rilis MOPSLinux 7.0 Beta 3
• 1 • 140
Rilis beta ketiga dari MOPSLinux 7.0, distribusi berbahasa Rusia yang berbasis Slackware telah dirilis. Fitur baru sejak beta 2 diantaranya:
- Mekanisme yang memungkinkan tersedianya beberapa versi yang berbeda dari suatu paket dan pengguna bisa menggunakan salah satu paket secara bergantian dengan mudah
- Kemampuan untuk memilih dari sebuah daftar paket yang mengalami konflik ketika mereka tidak bisa dipasang secara bersamaan
- Kemampuan untuk memilih paket alternatif ketika instalasi sistem
- Penambahan Memtest86+ ke menu boot DVD
- Update Paket GCC 4.4.3, Kernel Linux 2.6.32.6 (dua varian : kernel generik dan kernel yang telah dipatch dengan BFS dan BFQ)
- Kelas instalasi baru dengan Fluxbox, Openbox, atau sistem minimalis
- Komponen utama termasuk glibc 2.11.1, Qt 4.6.1, GTK+ 2.18.5, Mozilla FIrefox 3.6, dan X.Org Server 1.7.4
Anda bisa membaca pengumuman rilis (dalam bahasa Rusia) untuk informasi lebih lanjut.
Unduh image DVD instalasi dari:
- MOPSLinux-7.0-beta3.1.iso (1,740MB, MD5, torrent)