NVIDIA Bergabung Dengan Linux Foundation
• 2 • 360
NVIDIA, perusahaan yang terkenal dengan chip grafis GeForce yang belakangan juga aktif di pasar embedded dengan platform Tegra, bergabung dengan Linux Foundation. NVIDIA menyatakan bahwa dengan bergabung dengan Linux Foundation mereka berharap dapat meningkatkan kerjasama dengan organisasi dan pengembang yang berkontribusi dalam pengembangan Linux. Langkah ini berarti bahwa tiga perusahaan yang mendominasi pasar chip grafis untuk PC seluruhnya merupakan anggota Linux Foundation dimana Intel dan AMD sudah menjadi anggota terlebih dahulu.
Meskipun demikian belum ada indikasi bahwa ini akan mengubah kebijakan driver NVIDIA. Selama ini NVIDIA menawarkan driver Linux proprietari untuk kartu grafis milik mereka dan tidak berkontribusi ke driver open source Nouveau yang secara dominan dikembangkan dengan reverse engineering dan dikonfgurasi secara default untuk chip grafis GeForce di sebagian besar distribusi Linux PC. Untuk mendukung fitur inti chip Tegra, NVIDA mengembangkan perubahan yang dilepas dengan lisensi GPLv2 ke kernel Linux dan seara aktif dan sukses mengirimkan perubahan ini untuk diintegrasikan dengan cabang pengembangan utama Linux sehingga versi baru Linux akan mendukung chip ini secara default.
Driver grafis untuk core ARM yang merupakan bagian dari chip Tegra juga masih proprietari. Arnd Bergmann salah satu pengembang Kernel Linux yang saat ini menangani kerja besar untuk membersihkan dan merestrukturisasi kode ARM di kernel Linux, menyatakan bahwa ada pengembang NVIDIA yang secara internal melakukan advokasi driver open source. Bergmann juga menyatakan bahwa apabila NVIDA mengikuti langkah Intel dan AMD mendukung driver bebas dalam waktu dekat bukan hal yang mengagetkan
Selain NVIDIA, tiga perusahaan lain, Fluendi, Lineo Solution dan Mocana juga telah bergabung dengan Linux Foundation
Fluendo memiliki kegiatan utama mengembangkan piranti lunak multimedia dan berkontribusi ke Gstreamer, framework yang digunakan di hampir sebagian besar distribusi Linux. Perusahaan ini dikenal dengan player DVD dan piranti lunak media center komersial untuk Linux dan plugin Gstreamer yang gratis yang memungkinkan pengguna untuk memutar file MP3. Fluendo baru-baru inimengumumkan rencananya untuk berkolaborasi dengan Collabora untuk membantu mempromosikan adopsi Gstreamer, Collabora juga merupakan kontributor utama Gstreamer.
Lineo Solutions yang berbasis di Jepang merupakan perusahaan dengan pengalaman di Linux dan lingkungan embedded dan telah mengembangkan sistem operasi berbasis Linux untuk Sharp Zaurus. Mocana berbasis di Amerika Serikat merupakan spesialis solusi keamanan untuk berbagai platform dan apps mobile.
Via :