Tutorial Linux Bahasa Indonesia

Download Arch Linux 2011.08.19

 •  1   • 126 

Arch Linux Dieter Plaetinck mengumumkan rilis Arch Linux 2011.08.19 yang merupakan rilis media instalasi baru Arch Linux selama 15 bulan terakhir. Rilis ini dikeluarkan karena rilis media instalasi sebelumnya (2010.05) bukan hanya sudah kadaluwarsa tetapi saat ini menghasilkan instalasi yang gagal jika anda melakukan netinstall. Apa saya yang baru di rilis ini? dukungan uji coba untuk Btrfs dan NILFS2, dukungan syslinux bootloader, perubahan format konfigurasi untuk mendukung rc.conf baru dan Linux 3.0. Membuat perubahan sumber lebih fleksibel, menampilkan deskripsi paket ketika melakukan instalasi paket, snapshot current core. Paket yang dimasukkan di rilis ini diantaranya Linux kernel 3.0.3, pacman 3.5.4, glibc 2.14, mkinitcpio 0.7.2, initscripts 2011.07.3, dan netcfg 2.6.7. Anda bisa membaca pengumuman rilis untuk detail lebih lanjut mengenai rilis ini.

Unduh (MD5):

Follow me

Semua tentang Linux dan Open Source.