Tutorial Linux Bahasa Indonesia

Cara Mengeset dan Mengganti Default Gateway di Linux

 •  1   • 114 

Default gateway adalah salah satu setting jaringan yang dibutuhkan oleh komputer kita untuk berhubungan dengan komputer yang ada di jaringan lain. Seluruh trafik yang kita kirimkan akan melewati default gateway kecuali kita memberikan rule rute tertentu. Untuk melihat default gateway yang sedang terpasang saat ini, anda bisa menggunakan perintah :

# route -n

untuk mengeset default gateway kita bisa menggunakan perintah

# route add default gw 

untuk menghapus default gateway yang ada saat ini anda bisa menggunakan perintah

# route del default gw 

Sebagai contoh default gateway saat ini adalah 192.168.1.1, kemudian kita akan mengubah ke 192.168.1.254, maka kita bisa menggunakan perintah

# route del default gw 192.168.1.1
# route add default gw 192.168.1.254
Follow me

Semua tentang Linux dan Open Source.